SERPONG, ULTIMAGZ.com – Album ke empat dari 21 Savage rilis pada Jumat (12/12/25). WHAT HAPPENED TO THE STREETS? terdiri dari 14 lagu dengan suasana brutal dan lirik jalanan. Rilisan ini menjadi album solo pertama dengan surprise rollout setelah American Dream yang rilis pada 2024.
Lewat album ini, 21 Savage memadukan irama sonik ala trap yang kelam, gelap, dan kejam. Tak hanya itu, lirik 21 Savage pun liar, lugas, dan brutal yang menyebarkan suasana menyeramkan bagi pendengarnya.
Baca Juga: Kenali PORIS, Kolektif Hiphop yang Membawa Ombak dari Tangerang
Melalui salah satu lagu yang berjudul “I WISH”, 21 Savage meratapi dan berkontemplasi mengenai kematian rekan-rekan sesama musisi seperti Takeoff, Nipsey Hussle, hingga Young Dolph. Adapun lagu “HA” diproduksi dengan sonik campuran grim, soulful, dan dramatic oleh Zaytoven.
21 Savage kerap kali menjadi feature di album artis lain. Kini, 21 Savage berhasil menggendong album solonya dengan banyak guest star sebagai pelengkap suasana. Mulai dari Drake, Lil Baby, Latto, GloRilla, Young Nudy, G Herbo, Metro Boomin, hingga Jawan Harris hadir mengisi sonik kosong dalam album ini.
Baca Juga: Kenalan dengan Hipdut, Wajah Baru Dangdut Gen Z
Melawan kebiasaan musisi untuk merilis single pra-rilis, 21 Savage fokus pada trailer album yang sinematik. Sampul album kali ini dibuat oleh seniman Slawn yang terinspirasi langsung dari lukisan “A Portrait Of The Artist As A Shadow Of His Former Self” karya Kerry James Marshall. Melalui kedua hal tersebut, 21 Savage membawa masuk pendengarnya ke dunia kejam dan gelap.
WHAT HAPPENED TO THE STREETS? menjadi salah satu album yang menarik untuk didengar akhir tahun ini. Pendengar dapat masuk ke dalam narasi dan mendengarkan cerita 21 Savage yang blak-blakan tentang dunia dan nasib jalanannya. Ultimates dapat mendengar salah satu trek utamanya yaitu “HA” melalui video musik di bawah ini.
Penulis: Muhammad Khairan Ananta Nugroho
Editor: Jessie Valencia
Foto: genius.com
Sumber: genius.com, xxlmag.com, billboard.com





