SERPONG. ULTIMAGZ.com– Malam perhelatan Miss UMN 2014 akan segera diselenggarakan. Namun, persiapan yang dilakukan ternyata sudah dilaksanakan sejak Senin (06/10/2014) lalu. Antusiasme para finalis Miss UMN 2014 pun semakin bertumbuh tatkala malam yang ditunggu-tunggu akan segera datang. Mereka harus menjaga kondisi fisik dan mental untuk siap tampil pada malam puncak MISS UMN 2014. Salah satu persiapan fisik yang mereka harus perhatikan adalah kekuatan kaki.
Kinanti Odelia, finalis Miss UMN 2014 dari jurusan Public Relations 2013 mengaku telah mempersiapkan dirinya dengan baik termasuk persiapan fisik untuk kakinya. “Persiapan yang paling krusial itu adalah kaki karena berjam-jam harus menahan sakit menggunakan high heels,” ujar mahasiswi berambut panjang sebahu itu.
Finalis lain, Angela Kristina, mahasiswi Public Relations 2013 mengaku menjaga kondisi badan serta daya tahan tubuhnya siap saat tampil di malam penganugerahan MISS UMN 2014, Jumat (11/10/2014). “Istirahat yang cukup, jangan sampai sakit, dan persiapan mental supaya bisa menampilkan yang terbaik apapun hasilnya nanti,” ungkapnya.
Menurut show director MISS UMN 2014, Eunike Handjojo, seluruh panitia sendiri sudah siap untuk menyambut malam penganugerahan MISS UMN 2014. “Tinggal beberapa hal yang harus disiapkan lebih matang lagi, biar persiapannya jadi matang 100%,” ujarnya.
Awarding Night Miss UMN 2014 akan diselenggarakan di Function Hall, Gedung A, Universitas Multimedia Nusantara, pukul 17.00, Jumat (10/10/2014) nanti. Malam penganugerahan Miss UMN 2014 ini dimeriahkan oleh penyanyi muda, Kunto Aji.
[divider] [/divider] [box title=”Info”] Reporter: Annisa HardjantiEditor: Patric Batubara [/box]