SERPONG ULTIMAGZ.com – Acara yang diadakan oleh Mahasiswa jurusan Film dan Televisi (FTV) UMN, yakni UMN Screen, kembali menggelar seminar yang kedua dengan judul “Networking Skill” bagi Animator Indonesia di Lecture Hall UMN, Serpong, Jumat (28/04/17).
“Networking yang seperti kita tahu, untuk memperluas koneksi dan memang ujungnya akan berkaitan dengan orang. Bagaimana berinteraksi dengan orang maupun organisasi, ada juga yang secara individu,” ujar Produser BASE Studio Bali, Anintyas Wening yang menjadi narasumber seminar tersebut.
Ia menjabarkan, ada beberapa langkah-langkah bagaimana memiliki hubungan sosial dengan orang lain. Menurutnya, Networking sangat dibutuhkan karena dengan makin banyak orang yang kita kenal, kian banyak pula koneksinya. Koneksi tersebu berguna bukan hanya untuk berbisnis, melainkan juga untuk mendapatkan informasi.
Maka itu, lanjutnya, untuk mendapatkan informasi lebih banyak, tentunya akan lebih mudah jika kita memiliki akses melalui jaringan pertemanan yang kita punya. Kendati demikian, dalam berhubungan dengan orang banyak, networking harus digunakan secara bijaksana, seperti fokus pada suatu hal dan simpel.
Adapun Anin juga memberikan tiga tahap untuk membangun jaringan pertemanan. Pertama, bagaimana first impression yang harus kita berikan. Kedua, bagaimana mengenal orang melalui tingkah lakunya dan fakta, tidak harus mengingat namanya. Dan tahap terakhir, fokus pada tujuan mengenal orang tersebut.
“Namun yang mendasari dari networking skill itu sendiri adalah bagaimana individu harus mengenal dan paham dengan diri sendiri, sebelum mencoba menilai orang lain,” tegasnya.
Penulis: Rachel Rinesya Putri
Editor: Christoforus Ristianto
Foto: Aldo Sitanggang