SERPONG, ULTIMAGZ.com – Tim Teknologi dan Informasi (TI) Universitas Multimedia Nusantara (UMN) mengadakan sosialisasi mengenai peluncuran fitur baru bernama ‘UMN Service Desk‘ di Student Lounge, Senin (6/3/17). Aplikasi ini dibuat guna mempermudah dan menunjang tidak hanya mahasiswa, namun juga para dosen hingga staff terkait kebutuhan TI.
Kepala manajer tim IT UMN Wawan menjelaskan layanan yang dapat diakses melalui helpdesk.umn.ac.id ini lebih terarah untuk memanggil bantuan tim IT. Nantinya, mahasiswa atau dosen yang sudah log-in menggunakan email UMN akan masuk ke halaman yang memungkinkan penggunanya untuk meminta bantuan.
“Akan ada dua layanan yang tersedia pada aplikasi ini, yaitu request service dan incident service. Setelah itu, teman-teman cukup mengisi nama, ruangan, lalu klik add request,” ujar Wawan saat memberikan sosialisasi.
“Kalau wifi tidak dapat diakses, pc nggak nyala, proyektor bermasalah, dapat segera laporkan melalui aplikasi ini, jadi bisa kita segera temukan jalan keluarnya,” tambahnya.
Aplikasi ini sudah dapat diakses sejak perilisannya hari ini. Mahasiswa atau dosen yang ingin menggunakan aplikasi ini tidak harus menggunakan wifi UMN untuk mengaksesnya. Bahkan, aplikasi ini dapat diakses dari rumah, tak harus berada di kampus. Wawan pun menjamin bila menggunakan aplikasi ini, setidaknya dalam hari itu masalah yang terjadi akan direspon oleh tim dan dicarikan jalan terbaik untuk menyelesaikannya.
“Mahasiswa dapat mengakses situs ini darimana saja dan kapan saja. Tak harus menggunakan wifi UMN. Dengan menggunakan aplikasi ini pun, diharapkan semua data dapat terkontrol jadi masalah dapat segera diselesaikan, atau setidaknya dicarikan jalan keluarnya,” ujar Wawan.
Penulis: Rafael Ryandika
Editor: Kezia Maharani Sutikno
Foto: DKBM UMN