Ican Education Consultant menggelar Education Fair di Hotel Mercure Alam Sutera pada Minggu (25/5). Pameran pendidikan yang dihadiri sekitar 500 peserta ini memberikan kesempatan untuk bertemu dengan perwakilan dari masing-masing universitas dan membagikan berbagai informasi yang diperlukan.
Pameran pendidikan yang dibuka untuk umum ini didukung oleh Inti International University & College dari Malaysia dan TMC Academy dari Singapura. Universitas tersebut akan memberikan jalur (pathway) bagi peserta untuk melanjutkan studi ke beberapa negara, seperti Australia, UK, Swiss, USA, dan lainnya. Dengan begitu, peserta dapat melanjutkan studi ke negara yang mereka inginkan.
Universitas yang dapat dipilih melalui program tersebut pun beragam, seperti – Kendal College, Monash College, Coventry University, University of London, dan lainnya. Education Fair ini berusaha menjawab keinginan mereka yang ingin mengenyam pendidikan di luar negeri.
Tak hanya itu, pameran pendidikan ini pun memberikan kesempatan untuk tes bakat secara gratis bagi peserta yang ingin mengetahui pendidikan lanjutan apa yang cocok.
“Saya datang ke sini ingin mencari tahu tentang S2 Hukum. Tadi di dalam juga ditawarkan Jurusan Ilmu Sosial yang lain seperti Manajemen, Bisnis, dan juga Public Relations,” ujar Diaz dari Universitas Esa Unggul.
Namun, ada pula beberapa peserta yang tidak berhasil menemukan jawaban untuk studi mereka selanjutnya pada acara tersebut.
“Tadi sih nyari-nyari tentang Kesehatan, tapi rata-rata ditawarkannya Bisnis, Management, sama Komputer. Jadi, belum ada yang cocok, saya kira dari semua fakultas,” kata Laras dari Universitas Islam Negeri (UIN).
Begitu pula dengan Gunawan yang ingin mencari Engineering School di luar negeri.
“Saya mau cari S2 untuk Teknik Kimia, cuma adanya rata-rata jurusan dari Ilmu Sosial,” tuturnya.
[divider] [/divider] [box title=”Info”] Reporter: Ghina GhaliyaEditor: Sintia Astrarina
Foto: Ghina Ghaliya[/box]