JAKARTA, ULTIMAGZ.com – Grup musik Kahitna menutup panggung pagelaran musik FUSE 2018 pada Sabtu (01/12/18) malam. Tampil dengan formasi lengkap, grup yang telah aktif sejak tahun 1986 tersebut menghibur penonton dengan tembang-tembang populernya.
Penampilan Kahitna berlangsung selama satu jam dengan membawakan kurang lebih 10 lagu di panggung utama acara yang diprakarsai Bina Nusantara (BINUS) International tersebut. Soulmate, Cinta Sendiri, dan Andai Dia Tahu dikumandangkan pada ratusan penonton yang memenuhi Kuningan City Ballroom, Jakarta.
Tidak hanya bernyanyi, penonton juga dihibur dengan berbagai aksi yang dilakukan Hedi Yunus, Carlo Saba, Mario Ginanjar, dan anggota lainnya. Seorang penonton diajak naik ke panggung untuk berinteraksi bersama para vokalis. Hingga akhir penampilan, semangat penonton seakan kembali ‘disetrum’ ketika belasan tangkai mawar dilemparkan kepada penonton pada lagu Cantik.
Selain Kahitna, terdapat pula deretan musisi lintas genre seperti Ramengvrl, A.Nayaka & The Blueroom Boys, dan Rahmania Astrini yang juga memeriahkan panggung FUSE 2018.
Mengusung jargon Hear It, See It, Live It, FUSE kembali hadir sejak tercetus pada tahun 2016. Tidak hanya menyuguhkan sebuah panggung utama, tetapi terdapat pula panggung di luar ballroom bertajuk Future Impulse yang menyajikan musik aransemen disjoki seperti Weejay (cul de sac) dan Stucasa.
Penulis: Maria Helen Oktavia
Editor: Geofanni Nerissa Arviana
Foto: Felisitasya Manukbua