JAKARTA, ULTIMAGZ.com—Platform kreatif Kini Markt resmi hadir untuk perhelatan keduanya. Bertajuk Kini Markt Vol. 2, platform yang juga merupakan pasar bagi para pengusaha lokal ini akan diselenggarakan pada 26 hingga 29 September 2019 mendatang di Main Atrium Lippo Mall Kemang, Jakarta Selatan.
Seperti perhelatan sebelumnya, tema yang diusung kali ini adalah eco-fashion dan environmental sustainability, yang berarti keberlanjutan lingkungan. Para penjual dan pengunjung diajak untuk mengurangi penggunaan plastik dan menggunakan produk-produk ramah lingkungan. Salah satunya upayanya yaitu dengan menyediakan 200 buah tas belanja yang terbuat dari jala kapas. Tas ini bisa didapatkan oleh pengunjung yang belanja di Kini Markt senilai minimal Rp1 juta.
Selain itu, Kini Markt Vol. 2 juga akan bekerja sama dengan sebuah situs e-commerce yang menjual barang-barang bekas, yaitu Tinkerlust. Melalui kerja sama ini, pengunjung dapat mencoba menjual barang milik mereka yang layak dan sudah tak terpakai lagi di platform tersebut.
Pasar daring yang berdiri sejak 2016 ini mempunyai visi yang serupa dengan acara ini, yaitu pengurangan fashion waste atau sampah dari industri mode. Keduanya sepakat untuk melakukan aksi yang dapat mengurangi dampak negatif terhadap lingkungan.
Kini Markt Vol. 2 mempunyai kurang lebih 70 tenant yang menjual berbagai macam produk berupa aksesori dan mode, kosmetik dan perawatan kulit, kerajinan tangan, desain interior, serta produk makanan dan minuman. Selain pasar, beberapa aktivitas seperti kompetisi ilustrasi 3D, workshop pembuatan tas kulit, keramik, tas jaring dengan teknik macramé, dan saset lilin botani juga dapat dilakukan oleh pengunjung. Tak ketinggalan, hadir pula talkshow dengan tema women-preneurship and empowerment.
Penulis: Audrie Safira Maulana
Editor: Geofanni Nerissa Arviana
Foto: Kini Markt