MIDDLESBROUGH, ULTIMAGZ.com – Middlesbrough akhirnya dipastikan promosi ke Premier League musim depan, setelah bermain imbang 1-1 melawan Brighton & Hove Albion pada matchday terakhir Championship Division di Riverside Stadium, Sabtu (7/5) lalu. Ini merupakan hasil dari tujuh tahun penantian Boro yang berlaga di Championship sejak terdegradasi dari Premier League di akhir musim 2008/09 silam.
Boro merupakan klub kedua yang dipastikan promosi ke kasta teratas sepak bola Inggris musim depan selain Burnley, yang dipastikan menjadi juara Championship.
Untuk menyusul Burnley, pertemuan antara Boro dan Brighton menjadi laga yang sangat menentukan dalam perebutan posisi runner-up. Sebab, Boro dan Brighton merupakan penghuni posisi kedua dan ketiga klasemen dengan sama-sama mengumpulkan 85 poin sebelum pekan terakhir.
Boro yang hanya membutuhkan hasil seri untuk mempertahankan posisi kedua mereka, langsung “tancap gas” di babak pertama. Boro mencetak gol lebih dahulu pada menit ke-19 lewat Christian Stuani yang menyambar umpan sundulan David Nugent dari jarak dekat. Skor 1-0 bertahan hingga babak pertama usai.
Memasuki paruh kedua, Brighton mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1 lewat gol Dale Stephens pada menit ke-55, yang berawal dari skema tendangan bebas. Empat menit setelah mencetak gol, Stephens justru memperoleh kartu merah setelah melanggar keras Gaston Ramirez. Keunggulan jumlah pemain tak lantas membuat Boro mampu mencetak gol dan memenangkan pertandingan.
Skor 1-1 bertahan hingga peluit panjang dibunyikan, namun hasil tersebut cukup untuk mempertahankan posisi runner-up Boro dan memastikan diri promosi ke Premier League musim depan. Meski sama-sama mengoleksi 86 poin di klasemen akhir Championsip, Boro unggul selisih gol atas Brighton, sehingga Brighton harus puas berada di peringkat ketiga.
Boro yang kini dilatih oleh mantan asisten pelatih Jose Mourinho di Real Madrid, Aitor Karanka sukses menghentikan tujuh tahun penantian untuk kembali berlaga di ajang Premier League.
“Saya sangat bangga dengan para pemain ini, para pendukung, chairman. Ketika saya tiba di sini, beberapa orang bilang saya gila ketika saya berjanji akan membawa klub ini promosi ke Premier League lagi. Luar biasa,” ujar Karanka dikutip dari Guardian.
Kepastian promosi Boro melengkapi dua dari tiga tiket ke Premier League musim depan. Burnley yang lebih dulu mendapatkan tiket tersebut, merupakan klub yang terdegradasi dari Premier League musim lalu. Namun cukup satu musim berada di Championship, The Clarets dipastikan naik lagi ke kasta utama musim depan.
Satu jatah terakhir akan diperebutkan oleh peringkat ketiga hingga keenam Championship; Brighton, Hull City, Derby County, dan Sheffield Wednesday lewat serangkaian laga play-off promosi dalam beberapa pekan mendatang.
Penulis: Richard Joe Sunarta
Editor: Alif Gusti Mahardika
Sumber: bbc.co.uk dan sport.detik.com
Foto: Craig Brough/Reuters