Siapa sangka kematian dapat ditunda? Rest In Peace Departement (R.I.P.D) adalah sebuah film yang menunjukkan bahwa kematian bisa dinegosiasikan. Hal itu dirasakan sendiri oleh Nick Walker (Ryan Reynolds). Kematiannya yang disebabkan karena tertembak waktu lalu, membawanya ke R.I.P.D. Disana, Nick ditawarkan menjadi detektif monster-monster yang hidup di Bumi. Awalnya, Nick merasa ini hal yang sangat tidak masuk akal. Ia sadar bahwa dirinya sudah meninggal, tapi ia mendapat tawaran pekerjaan.
Nick kemudian menerima tawaran tersebut. Dengan berlatar belakang polisi, Nick menganggap pekerjaan barunya ini sesuatu yang mudah. Bersama Roy Pulshiper (Jeff Bridges) sebagai partnernya, Nick mulai memburu monster-monster yang berkeliaran di Bumi. Nick menyangka akan berperan sebagai dirinya, tapi ia sudah mendapatkan identitas baru yang akan menutupi keberadaannya yang telah tiada.
Semasa hidupnya, Nick memiliki sebuah rahasia besar dari penemuannya dulu sebagai seorang polisi. Rahasia itu terkubur di halaman belakang rumahnya. Tidak ada seorang pun yang tahu rahasia besar apa yang Nick sembunyikan selain Bobby Hayes (Kevin Bacon) mantan rekanannya di Boston Police Departement.
Meski Roy bersikap tidak perduli, melihat Nick berkerja sangat bagus, ia pun mulai berperan sebagai partner senior. Roy sudah menjadi pemburu monster dan terikat kontrak dengan R.I.P.D selama bertahun-tahun. Jadi ia sangat mengerti mengapa kesulitan yang Nick alami tidak kunjung habis. Ternyata, Nick masih belum menerima kematian dirinya dan sahabat juga sahabatnya dulu berkhianat. Namun, setelah mendapatkan segelintir nasehat dari Roy, Nick pun berusaha menghabiskan sisa waktu kematiannya untuk R.I.P.D dan mencoba menghentikan Bobby.
Film yang tayang pada 2013 ini, menyorot perhatian publik karna cerita yang sedikit berbeda dari film supernatural lainnya. Robert Schwentke menambahkan bumbu komedi di dalam film ini. Ia juga menunjukan beberapa efek sinematografi. Meski kisah yang diceritakan terlalu fiksi, tapi R.I.P.D membuat para penonton tidak bisa menebak alur ceritanya. Lantas, mampukah Nick dan Roy menghentikan Bobby juga monster-monster lainnya?
[divider] [/divider] [box title=”Info”] Reporter: Annisa MeidianaEditor: Patric Batubara
Sumber Foto : di sini [/box]