JAKARTA, ULTIMAGZ.com — Lagi, maskapai penerbangan Lion Air mengalami delay di Bandara Seokarno-Hatta, Tangerang. Keterlambatan penerbangan terjadi tiga kali, yakni penerbangan Jakarta-Medan, Jakarta-Palembang, dan penerbangan Jakarta-Padang. Akibatnya, penumpang mengamuk. Senin (23/11).
Keterlambatan tersebut disebabkan lantaran penggantian pesawat. Pergantian inilah yang membuat akhirnya jadwal penerbangan mundur enam jam. Seperti penerbangan Jakarta-Makasar, pesawat itu seharusnya terbang pukul 05.00 WIB. Namun yang terjadi, para penumpang baru diterbangkan pukul 11.00 WIB.
Kemenhub memutuskan membawa persoalan delay penerbangan enam jam Lion Air ke meja rapat. Sebab, di mata Kemenhub, delay penerbangan selama itu sudah tak normal. Menurut Barata, Direktorat Jenderal Perhubungan Udara (Ditjen Hubud) sudah menerima laporan hasil investigasi mengapa suatu penerbangan bisa delay hingga enam jam.
“Hari ini, kronologi dan siapa yang bertanggung jawab atas apanya sudah dilaporkan oleh hasil investigasi kemarin dan dibawa ke rapat dengan pejabat Ditjen Hubud,” kata dia.
“Untuk hasil pertemuan hari ini tentunya akan dianalisis keseluruhan apakah Lion dalam mengelola penumpangnya ini overatau tidak akan dihitung secara baik apakah jumlah SDM Lion kurang,” ucap Barata.
Reporter : Natalia Setiawan
Editor : Ghina Ghaliya
Foto : kompas.com
Sumber : detik.com, kompas.com