TANGERANG, ULTIMAGZ.com – Untuk ke-11 kalinya, komunitas Social Designee mengadakan program sosial yang mengajar anak-anak menggambar. Selain menjadi ‘guru’ gambar, aksi sosial tersebut ingin ajak mahasiswa merasakan bahwa kegiatan sosial juga dapat dilakukan dengan cara yang fun.
“Konsep acara ini kita ingin membuat acara sosial yang fun sebenarnya. Ingin membuka mata mahasiswa kalau mereka bisa melakukan aksi sosial dengan cara yang fun, dengan cara melukis. Hal itu sudah memberikan kebahagiaan kepada anak-anak. Meski sederhana, namun berkesan bagi mereka,” ujar pendiri Social Designee, Ryan Sucipto usai mengajar anak-anak di Desa Pondok Jengkol, Tangerang, Sabtu (19/3).
Dalam acara yang mengusung tema ‘Pendidikan’ tersebut anak-anak Desa Pondok Jengkol diarahkan untuk melukis objek yang berhubungan dengan pendidikan. Tujuannya ingin mengajarkan agar anak-anak berani mengejar cita-cita dan menjadi orang jujur sejak kecil.
Hasil gambar tersebut akan dipamerkan di UMN pada 26 Maret 2016. Selain menggambar, penanaman rasa nasionalisme dan cinta negara pun dilakukan dengan menyanyikan lagu ‘Indonesia Raya’.
“Bahagia!” ucap salah seorang anak Desa Pondok Jengkol yang turut menggambar, Muhammad Samsul (11).
Selain itu, komunitas ini melakukan penggalangan dana untuk diberikan kepada anak-anak Desa Pondok Jengkol. Meski sering mengalami kendala transportasi, sejak Desember 2015 volunteer yang tergabung dalam Social Designee rutin mengunjungi anak-anak setiap Sabtu.
Mahasiswa UMN yang masih aktif dari berbagai jurusan dan angkatan dapat turut berpartisipasi menjadi volunteer. Menurut Ryan, siapa pun berhak membagikan kebahagiaan kepada sesama.
Program Social Designee selanjutnya akan menggelar pameran lukisan yang dibuat oleh anak-anak Desa Pondok Jengkol di UMN. Tidak hanya itu, anak-anak pun akan diajak berkunjung untuk menyaksikan screening film karya mahasiswa UMN. Harapannya adalah agar anak-anak dapat terinspirasi.
Penulis: Debora Darmawan
Editor: Lani Diana
Fotografer: Debora Darmawan




