SERPONG, ULTIMAGZ.com – Komunitas Ultimate Stunt Fighter menampilkan film pendek karya anggota-anggotanya pada Jumat (26/2) di Living World, Alam Sutera. Pemutaran film pendek yang dimulai sejak pukul 14.00 WIB ini menampilkan empat film, di antaranya Money Bag, Resurrection, Venatus, dan Furious Job.
Keempat film dengan genre action tersebut dibintangi oleh anggota dari Ultimate Stunt Fighter sendiri. Selain pemutaran film, ada pula sesi pembahasan teknik-teknik menampilkan adegan pertarungan, serta demonstrasi singkat dari para anggota Ultimate Stunt Fighter. Komunitas yang saat ini memiliki sekitar 30 anggota melakukan latihan rutin setiap hari Rabu dan Jumat.
Ultimate Stunt Fighter merupakan komunitas yang melatih anggota-anggotanya agar dapat memerankan adegan pertarungan dalam film aksi sehingga tampak realistis namun tetap aman.
Setiap anggota, baik selama latihan maupun sedang beraksi, wajib menggunakan pelindung tubuh dan mempelajari gerakan-gerakan yang ada dengan seksama. Jika tidak, akibat fatal mulai dari cedera hingga patah tulang dapat terjadi.
Mahasiswa Sinematografi 2014 Fathul Huda yang merupakan salah seorang anggota Ultimate Stunt Fighter, mengaku senang telah menjadi bagian dari komunitas tersebut. “Seru banget ternyata. Kalau sudah mulai berantem gak bisa berhenti,” ujar Fathul yang juga telibat sebagai talent pada film Furious Job.
Penulis : Monica Devi Kristiadi
Editor : Alif Gusti Mahardika
Fotografer : Benedict Wiyanjaya