SERPONG, ULTIMAGZ.com – Dalam acara Pengumuman Hasil Pemilihan Umum UMN 2016 yang berlangsung pada Sabtu (18/11/16) di Kantin Gedung C, pasangan nomor urut dua, Tri Nita dan Suci Fransiska resmi terpilih sebagai Ketua dan Wakil Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Multimedia Nusantara (BEM UMN) Generasi 7. Salah satu program kerja utama keduanya adalah ingin menekankan pentingnya media di lingkungan kampus juga literasi media
“Kami ingin meningkatkan kerja sama dengan semua media kampus dan menjalin hubungan yang baik dengan semua media kampus, karena kita tahu medialah yang dapat membuat kita lebih maju,” ucap Tri Nita yang merupakan ketua perempuan pertama BEM UMN .
Tidak hanya literasi media, melalui rapat rutin dengan rektorat, mereka juga ingin terus menjadi penghubung antara Unit-unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) dan himpunan mahasiswa dengan pihak rektorat.
“Kami ingin mempertemukan kegiatan mahasiswa dengan rektorat, saat rektorat ngomong sesuatu, mahasiswa tahu, sehingga ada keterbukaan,” ujar Nita.
Nita dan Suci juga mengimbau mahasiswa untuk melibatkan BEM apabila terdapat masalah-masalah di kalangan mahasiswa agar masalah tersebut dapat diproses sesegera mungkin. Ketua dan wakil ketua BEM yang baru ini menyebutkan ingin menciptakan sistem kerja yang koordinatif dan komunikatif.
“Kami harap ketika ada masalah kami cepat tahu sehingga kami cepat juga dalam menanggapi hal tersebut. Kami sangat berharap mahasiswa dapat saling terbuka terkait dengan masalah yang ada,” jelas Nita.
Nita dan Suci menang setelah menyisihkan satu pasang kandidat lainnya, Rizkie Fadlih dan Deborah Megan. Pasangan yang mengusung slogan “Act With Integrity” ini memperoleh 1.245 suara dari total suara sah sejumlah 2.124 atau 58,6 persen dari total suara sah.
Penulis: Christian K. Yang
Editor: Kezia Maharani Sutikno
Fotografer: Christian K. Yang