SERPONG, ULTIMAGZ – Universitas Multimedia Nusantara (UMN) menghelat briefing Orientasi Mahasiswa Baru (OMB) bagi mahasiswa angkatan 2020 pada Senin (17/08/20). Acara ini menjadi pembuka bagi serangkaian acara pengenalan kampus yang akan dilaksanakan pada 18-19 Agustus 2020. Akibat pandemi COVID-19, untuk pertama kalinya OMB UMN dilaksanakan secara daring atau online.
Mengusung tagline “Teguh Berpijak, Siap Berdampak”, OMB UMN 2020 berpesan kepada para mahasiswa baru yang notabenenya berasal dari generasi Z agar mempunyai prinsip, melihat konformitas (ikut-ikutan orang tanpa tahu tujuannya) yang semakin banyak.

Menurut Koordinator Acara OMB 2020 Titus Christiano, hal tersebut diimplentasikan melalui divisi dan setiap konten acara yang dibawakan dalam orientasi ini.
“Mereka (generasi Z) itu cepat belajar, energi yang positif dan bagus, dan semangat yang bagus. Tapi, hal-hal itu belum cukup, karena sebagai seorang mahasiswa ada satu hal yang kita tanamkan, yaitu mahasiswa yang punya prinsip atau pendirian,” tuturnya.
Titus juga menyampaikan bahwa pesan ini memang berpengaruh pada kondisi yang ada. OMB 2020 yang dilaksanakan secara daring ini menjadi tantangan bagi para panitia untuk menyampaikan pesan ini bagi para mahasiswa baru.
“Tapi kalau sampai enggak nyampe pun, uniknya pesan yang ingin dibawakan kami ini, bukan cuma peran dari panitia yang sudah semaksimal mungkin menyampaikan pesan. Tapi, ‘Teguh Berpijak, Siap Berdampak’ lebih juga mengarah ke diri mereka sendiri, sih.”
Menurut Titus, apabila pesan tersebut tidak sampai, Sayaka (PIC OMB) menjadi tombak utama yang menyampaikan pesan ini untuk kepada mahasiswa baru tersebut selama OMB hingga mereka kuliah sekali pun.
Dalam OMB 2020 daring ini juga, para panitia menyiapkan tantangan khusus bagi para mahasiswa baru, yaitu #RASEROSI atau Sarapan Sehat Roti Isi photo challlenge. Para mahasiswa baru ditantang untuk mengkreasikan roti isi sesuai keinginan hati, kemudian difoto dan diunggah ke Instagram dengan caption menarik.
Jennifer Valencia selaku perwakilan dari Sadhiya (divisi konsumsi) mengungkapkan awalnya cukup membingungkan sebagai divisi konsumsi dalam acara yang diselenggarakan secara daring.
“Kami anggota Sadhiya brainstorming dulu, pikir bareng-bareng, rembukin bareng-bareng, job description apa sih yang masih berhubungan dengan divisi kami dan bisa memberikan dampak untuk temen-temen peserta. Akhirnya, kami memutuskan untuk membawakan sejumlah konten dan konten-konten itu pastinya berhubungan dengan OMB sebagai ajang pengenalan lingkungan kampus kepada mahasiswa baru dan tentang inovasi yang OMB tahun ini selenggarakan,” pungkasnya.
Penulis: Xena Olivia
Editor: Agatha Lintang
Fotografer: Elisha Widirga