JAKARTA, ULTIMAGZ.com – Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Universitas Multimedia Nusantara (UMN) di bidang sosial Rencang menggelar kampanye anti diskriminasi dengan tema We Are The Same yang diselenggarakan di Muara Angke, Jakarta, Sabtu (11/03/17).
Rencang memilih mengadakan acara eksternal bersama warga setempat mulai dari anak-anak usia dini hingga ibu-ibu. Acara ini berbeda dengan acara internal mereka sebelumnya yang ditujukan bagi mahasiswa.
Acara eskternal Rencang kali ini memilliki tiga titik, yaitu di Eceng, Empang dan mobile. Titik Eceng dan Empang diadakan di sebuah sekolah dasar dan berfokus bersama anak-anak di sana dengan rangkaian acara bertema profesi. Anggota Rencang mengajarkan tentang profesi melalui games, puzzle, dan mewarnai.

Selain kegiatan untuk anak-anak ada juga kegiatan penyuluhan oleh dosen Fakultas Bisnis UMN, Triadi P. Erman untuk orang tua setempat. Penyuluhan tersebut mengangkat pembahasan tentang bagaimana mendidik anak agar mempunyai cita-cita melalui storytelling.

“Menurut kami, Muara Angke merupakan daerah yang terpinggirkan, latar belakang warga di sana itu memiliki pendidikan yang cenderung rendah, rata-rata anak-anak di sana tidak sekolah, sebelum ada sekolah gratis di Empang dan Eceng,” tutur wakil koordinator acara Christian Harsono.
Penulis: Rachel Rinesya Putri
Editor: Kezia Maharani Sutikno
Foto: Elvira Lisa