JAKARTA, ULTIMAGZ.com – Belum puas dengan kesuksesan di bidang musik dan hiburan, JKT48 Operation Team mengadakan kolaborasi untuk membuat komik. Kolaborasi yang dilakukan bersama Kosmik, platform penerbitan komik lokal di Indonesia ini akan meluncurkan komik berjudul HeartXBreak. Komik ini mengambil karakter JKT48 sebagai bagian dari ceritanya.
“JKT48 sudah sukses dalam membawa warna baru di industri musik Indonesia. Kini saatnya diwujudkan juga dalam komik lokal,” ujar Sunny Gho selaku CEO Kosmik.
Berbalut tema utama superhero, HeartXBreak tidak sepenuhnya menggunakan karakter JKT48 dalam tokohnya. Akan terdapat banyak kejutan menarik dalam komik ini yang tidak terpikirkan oleh pembaca sebelumnya. Tujuannya agar masyarakat luas juga dapat menikmati komik ini, tidak hanya para fans JKT48.
HeartXBreak yang mulai dirancang pada pertengahan 2016 lalu telah melakukan pematangan konsep dan penulisan selama 3 bulan, tepatnya sejak Oktober 2016. JKT48 Operation Team melakukan diskusi awal bersama Kosmik dan memberi keleluasaan pada Kosmik untuk mengatur jalan ceritanya.
Sebelumnya, Kosmik telah melakukan pendekatan yang khusus dalam membuat komik ini. Dengan mendengar pendapat fans dan bertanya langsung pada anggota JKT48, Kosmik memastikan karakter cukup sesuai dengan tokoh aslinya.
“Mereka akan jadi superhero, punya spirit JKT48, dan menarik perhatian masyarakat awam. Pokoknya, beda, deh!” ungkap Sunny dalam konferensi pers di JKT48 Theatre, fX Sudirman, Jakarta, Kamis (26/1/2017).
Dalam edisi awal, akan ada empat anggota JKT48 sebagai tokoh utama. Tokoh tersebut yaitu Matron (Melody), Tempest (Veranda), Valkyrie (Ratu Vienny), dan Yuvia (Cindy Yuvia). Akan dimunculkan juga semua anggota JKT48 yang berjumlah 32 orang dalam edisi-edisi selanjutnya. Semuanya dengan karakter dan kekuatannya masing-masing. Tempest, misalnya, memiliki kekuatan storm atau badai sesuai dengan julukan yang diberikan fans kepadanya.
Dengan terbitnya HeartXBreak, JKT48 Operation dan Kosmik berharap JKT48 semakin dikenal oleh masyarakat luas. Selain itu, diharapkan akan semakin banyak komikus Indonesia yang berkarya dan turut mengembangkan komik lokal Indonesia.
“Seneng banget, nggak menyangka JKT48 bisa dijadikan komik. Apalagi targetnya memang bukan fans saja, jadi seneng banget,” ungkap Melody.
HeartXBreak akan terbit online di website www.kosmik.id setiap bulan pada Januari hingga Desember 2017. Selain itu, setiap dua bulan sekali HeartXBreak akan terbit dalam bentuk cetak dan dapat dibeli di toko buku. Masing-masing akan terdiri atas 24 halaman.
Penulis: Geofanni Nerissa Arviana
Editor: Kezia Maharani Sutikno
Foto: Angelina Rosalin