JAKARTA, ULTIMAGZ.com – Indonesia Creative Week (ICW) kembali hadir di tahun ini untuk menjadi wadah untuk memperkenalkan produk insan kreatif Indonesia, salah satunya adalah karya busana. Meski cuaca tak mendukung, panggung peragaan busana tetap digelar pada Minggu (26/11/17).
Peragaan busana ICW digelar di ruang terbuka Avenue of the Star, Lippo Mall Kemang, Jakarta Selatan pada 23-26 November. Sayangnya, hujan yang mengguyur wilayah tersebut sejak Minggu siang menghambat jalannya acara di hari terakhir ICW tersebut. Sejumlah acara terpaksa ditunda karena keadaan ini. Salah satu acara yang ditunda adalah peragaan busana yang bekerja sama dengan Indonesia Fashion Chamber (IFC).
“Mengingat cuaca, akhirnya kita perpadat (rangkaian acaranya), tapi untungnya IFC sudah muncul kemarin,” ujar Penyelenggara ICW Poppy Mardani.
Tahun ini ICW menampilkan logo berbeda dengan sebutan ICreative Week. Dalam helatan kelimanya ini, ICreative Week mengusung tema “Satu Indonesia” yang ditulis dalam tagar #satuindonesia. Berdasarkan tema tersebut, ICreative Week 2017 memberi ruang bagi para insan kreatif Indonesia untuk menampilkan karya mereka. Keberagaman karya lokal, menjadi representasi dari keberagaman Indonesia dalam persatuan.
Sekitar 130 merek lokal memeriahkan pameran yang menjadi rangkaian acara ICreative Week 2017. Bahkan, desainer ternama Indonesia Adjie Notonegoro juga turut berpatisipasi dalam acara tahunan ini. Adjie menampilkan hasil rancangan terbarunya yang bertema “Prada Nusantara” sebagai penutup hari kedua penyelenggaraan ICreative Week 2017.
Pagelaran busana ICreative Week mendapat dukungan dari IFC yang merupakan salah satu asosiasi desainer fashion Indonesia. Para perancang busana atau aksesoris yang tergabung dalam IFC memiliki misi untuk memajukan industri fashion di Indonesia. Dalam rangkaian acara ICreative Week 2017, IFC dijadwalkan mengisi acara pada 25 dan 26 November. IFC menghadirkan tak kurang dari 20 desainer mode untuk menunjukan karyanya di ICW 2017. Akibat terkendala cuaca, Poppy yang juga merupakan Manajer Brightcomm menjelaskan, akan ada penjadwalan ulang untuk penyelenggaraan pameran fesyen oleh IFC.
ICreative Week 2017 tak hanya menonjolkan panggung pagelaran busana. Terbagi menjadi dua area, yakni I Create Fashion Area dan I Create Food Fest Area. ICW juga menampilkan booth pakaian dan kuliner dari para pengusaha lokal. Selain itu, turut hadir pula wadah untuk komunitas batu akik dan mobil sehingga pengunjung disuguhkan beragam pilihan untuk dikunjungi.
Penulis: Anindya Wahyu Paramita
Editor: Kezia Maharani Sutikno
Foto: Evan Andraws