LONDON, ULTIMAGZ. COM – Tottenham Hotspurs kembali meraih kemenangan 2-1 usai menjamu Manchester United di White Hart Lane, Senin (15/05/17). Kemenangan ini melengkapi rekor tidak terkalahkan skuat asuhan Maurio Pochettino musim ini di White Hart Lane dan menjadi kado perpisahan yang indah untuk Stadion White Hart Lane yang musim depan akan dibongkar.
Di awal babak pertama, Victor Wanyama berehasil melesakkan satu gol ke gawang David De Gea pada menit keenam. Setelah gol ini, MU tidak berkutik hingga akhir babak pertama.
Pada babak kedua, Spurs berhasil menambah keunggulan atas United menjadi 2-0 setelah umpan dari tendangan bebas Christian Eriksen berhasil disambar oleh Harry Kane pada menit ke-48. Adapun MU hanya bisa membalas satu gol melalui Wayne Rooney pada menit ke-71.
Adapun pertandingan ini tidak terlalu berarti bagi Spurs untuk meraih tittle juara di musim ini. Namun, Spurs bertekad memberikan kemenangan tersebut karena pertandingan itu terkahir bagi mereka di White Hart Lane. Pasalnya, stadion yang sering disebut The Lane oleh pendukung Spurs ini rencananya akan direnovasi ulang untuk menambah kapasitas penonton.
Untuk itu, musim depan, Spurs akan menempati Wembley sebagai stadion pengganti The Lane sementara di Liga Inggris dan liga champions.
Striker utama Spurs, Harry kane, tidak mampu menahan rasa senangnya setelah memberi kado spesial bagi White Hart Lane yang berdiri sejak tahun 1899 ini.
“Saya mengatakan sebelumnya, bahwa saya ingin mencetak gol kemenangan dan itu terjadi. Itu brilian, melihat bolanya masuk itu spesial,” ungkap Kane dikutip dari BBC Sport.
Sementara itu, kemenangan ini berhasil mempertahankan rekor tidak terkalahkan Spurs di kandangnya sendiri pada musim ini. Dari 19 pertandingan di White Hart Lane, skuat Pochettino hanya meraih dua kali seri dan sisanya meraih kemenangan.
Di samping itu, kekalahan ini membuat MU gagal mengakhiri musim ini di empat besar klasemen. Walaupun masih tersisa dua pertandingan lagi, MU tidak mampu mengejar Liverpool yang bertengger di posisi keempat.
Penulis : Ridi F Khan
Editor : Christoforus Ristianto
Foto : tottenhamhorspur.com
Sumber : bola.net, premierleague.com, bbc.com