SERPONG, ULTIMAGZ.com – Kompas Corner menggelar seminar dan mini workshop dengan tema ‘Berkreasi Dalam Menyalurkan Aspirasi‘ di Universitas Multimedia Nusantara (UMN), Senin (17/04/17). Seminar dan mini workshop kali ini mengundang Azer, seorang pembuat komik strip yang terkenal lewat akun Instagramnya yaitu @komikazer. Di kesempatan itu Azer banyak berbagi soal karyanya yang seringkali mengkritik sosial dan politik.
Seminar diawali dengan cerita pria lulusan Institut Kesenian Jakarta (IKJ) tersebut tentang awal karirnya membuat komik. Beberapa karyanya juga ia tunjukkan pada para peserta seminar dengan menjelaskan makna-maknanya. Para peserta terlihat antusias, bahkan beberapa peserta sudah hafal dengan gambar-gambar yang ditunjukan oleh Azer.

Banyak karya dari pria bernama lengkap Muhamad Reza Mustar ini yang terbilang sangat sederhana karena hanya terdiri dari satu atau dua strip komik. Menurutnya karya yang simple akan lebih mudah mengkomunikasikan suatu makna di balik suatu karya.
“Basicnya, gue nggak suka basa-basi kalo soal karya, dan menurut gue komunikasi yang paling baik adalah komunikasi yang paling cepat masuk ke kepala, jadi ya kalau bisa satu panel kenapa harus banyak panel yang basa-basi,” ujar Azer.
Azer juga mengakui bahwa tidak mudah membuat komik-komik tersebut, karena komik yang lebih banyak panelnya akan lebih verbal, sehingga untuk membuat satu gambar yang penuh makna menjadi tantangan tersendiri untuknya.

Pada mini workshop yang diadakan, peserta juga diajak untuk membuat komik satu panel bertema “Hasrat Kebendaan” yang pemenangnya dinilai langsung oleh Azer. Terlihat jelas para peserta sangat konsentrasi mengerjakan gambarnya masing-masing. Tak lupa Azer pun ikut menggambar komik satu panel versinya, yang di akhir acara dihadiahkan pada peserta workshop dengan gambar terbaik.
Reporter: Ariefiani Elfrida Mastina Harahap
Editor: Kezia Maharani Sutikno
Foto: Evelyn Leo