JAKARTA, ULTIMAGZ.com – Pementasan ke-22 Indonesia Kita berjudul Sabdo Pandito Rakjat di Graha Bhakti Budaya, Taman Ismail Marzuki, Jakarta dari tanggal 2-3 Desember 2016, mengangkat tema dunia pewayangan sebagai konsep pementasannya. Bukan hanya menjadi konsep, cerita wayang tersebut dibalut dengan kondisi politik Indonesia saat ini.
“Hari ini, kami akan menafsir lagi karya seorang maestro asal Semarang. Karyanya malam ini akan ditafsir oleh Mas Bintang (Indrianto) dan Sujiwo Tejo. Sebuah karya di dunia pewayangan yang sangat berperan untuk Indonesia. Kalau saja tidak ada dunia pewayangan, akankah ada sumbangan budaya yang luar biasa di Indonesia,” ungkap ketua tim kreatif Indonesia Kita Butet Kartaredjasa pada kata pembukaanya jelang penampilan hari kedua, Sabtu (03/12/16).
Distutradarai oleh Sujiwo Tejo, Sabdo Pandito Rakjat menceritakan perebutan peran menjadi Arjuna dalam sebuah pentas wayang orang oleh Akbar dan Cak Lontong. Mengadaptasi karya maestro wayang kulit Tanah Air Ki Nartosabdo, ilustrasi pertengkaran Arjuna dengan Karna dalam dunia pewayangan akhirnya diangkat dalam cerita pementasan teater kali ini.
Dalam dunia pewayangan, diceritakan bahwa Arjuna dan Karna adalah saudara dari seorang ibu yang sama, yakni Kunti. Begitu pula pada pementasan Sabdo Pandito Rakjat, Akbar dan Cak Lontong akhirnya harus menerima kenyataan ketika mengetahui bahwa mereka memiliki seorang ibu yang sama yaitu Kunti yang diperankan oleh Happy Salma.
Pertengkaran Arjuna dan Karna diilustrasikan sebagai perebutan peran Arjuna oleh Akbar dan Cak Lontong pada cerita Sabdo Pandito Rakjat. Namun akhirnya, Kunti yang justru menjadi korban atas pertengkaran kedua anaknya tersebut, sebab ia tak mau kehilangan satupun anaknya.
Penderitaan Kunti digambarkan sebagai suara rakyat pada relevansinya dengan situasi politik Indonesia saat ini. Seperti yang dikatakan oleh Sujiwo Tejo setelah melakukan aksi dalangnya di atas panggung; “Kunti adalah perwakilan dari suara rakyat. Menyaksikan mereka yang berebut kekuasaan”.
Para elit politik di Indonesia kini terlalu menikmati suasana “peperangan” saling menjatuhkan demi memperoleh kekuasaan sehingga kepentingan rakyat akhirnya menjadi terkesampingkan di sini. Lalu, kesedihan rakyat akibat keinginan adanya persaingan politik yang sehat dan bersih pun akhirnya digambarkan dengan kesedihan Kunti yang mau tak mau harus menyaksikan kedua putranya Arjuna dan Karna bertarung sampai mati.
“Kita patut bersyukur karena karena 2/12 berlangsung dengan aman dan lancar. Efeknya jelas, payung biru menjadi makin laris,” canda Butet.
“Pesannya hanya satu; jangan kapok menjadi Indonesia! Mari beribadah kebudayaan!” tutup pria yang juga memainkan peran sebagai ayah Cak Lontong dalam adegan Sabdo Pandito Rakjat ini.

Penulis: Richard Joe Sunarta
Editor: Kezia Maharani Sutikno
Fotografer: Richard Joe Sunarta, Roberdy Giobriandi