SERPONG, ULTIMAGZ.com – Studio Animasi Walt Disney mengumumkan sekuel dari film animasi Moana yang berjudul Moana 2. Moana 2 akan tayang di Amerika pada 27 November 2024.
Melansir variety.com, pengumuman ini disampaikan oleh Direktur Utama The Walt Disney Company Bob Iger melalui CNBC menjelang pembacaan laporan pendapatan kuartal pertama tahun 2024 milik Disney pada Rabu (07/02/24).
Baca juga: Disney Rilis Trailer Perdana Film Animasi Musikal “Wish”
Moana (2016) mengisahkan seorang gadis muda bernama Moana, putri Kepala Suku Motunui yang dipanggil oleh laut. Ia harus keluar dari pulau dan menjelajahi samudra untuk menemukan Dewa Maui yang mencuri jantung Te Fiti dan menyebabkan kekacauan ekologis. Moana pun dipilih oleh laut untuk mengembalikan jantung Te Fiti dan menyelamatkan dunia.
Moana 2 akan membawa kembali karakter Moana (Auli’i Cravalho) dan Maui (Dwayne Johnson) ke layar lebar. Sekuel dari film Moana (2016) ini mengisahkan Moana yang kembali mendapat panggilan dari leluhurnya untuk menjelajahi lautan di luar Motunui. Lewat petualangan ini, ia akan menghadapi tantangan yang lebih berbahaya.
Melansir people.com, awalnya Moana 2 direncanakan sebagai serial televisi di kanal Disney+, tetapi Bob Iger yang melihat cuplikan awal proyek tersebut merasa bahwa kisah tersebut akan lebih baik dibuat menjadi film.
Film Moana 2 akan disutradarai oleh Dave Derrick Jr. yang sebelumnya juga mengerjakan prekuel Moana. Melansir imdb.com, Dave turut mengerjakan film lain seperti The Lion King (2019), Encanto (2021), dan Raya and The Last Dragon (2021). Disney juga akan menggandeng komposer pemenang Grammy seperti Abigail Barlow, Emily Bear, Opetaia Foa’i, dan Mark Mancina.
Baca juga: Disney Hadirkan Film “Snow White and The Seven Dwarfs” Versi 4K
Moana 2 adalah salah satu animasi yang diproduksi oleh Studio animasi Disney. Masih ada banyak lagi film animasi yang diproduksi oleh Disney, mulai dari petualangan hingga kisah persahabatan yang menyentuh hati. Berikut adalah rangkuman rekomendasinya dalam infografik yang bisa Ultimates baca.
Adapun berikut adalah trailer Moana 2 yang dapat Ultimates saksikan! Nantikan tanggal tayangnya di bioskop, ya!
Penulis: Novela Chin
Editor: Josephine Arella
Foto: imdb.com
Sumber: variety.com, people.com, imdb.com