SERPONG, ULTIMAGZ.com – Bulan April 2019 akan dibanjiri oleh peluncuran album baru dari beberapa idola K-Pop ternama. Mulai dari BTS, Twice, hingga Blackpink telah mengumumkan jadwal comeback mereka pada April.
BTS yang beranggotakan 7 orang akan merilis album baru pada 12 April 2019 dengan tajuk Map of The Soul: Persona. Pada 27 Maret lalu, BTS telah mengeluarkan video pratinjau di laman resmi Youtube-nya. Pratinjau tersebut memuat leader BTS RM dengan solo track-nya yang berjudul Persona. Tercatat hanya dalam tiga hari saja video tersebut telah ditonton 18 juta kali.
Album “Persona” juga telah memecahkan rekor tersendiri dari BTS. Menurut distributor pemesanan, album “Persona” telah terjual sebanyak 2,6 juta kopi hanya dalam waktu lima hari sejak dibuka pada 13 Maret lalu.
Sementara grup perempuan Twice yang berada di bawah naungan JYP Entertaiment belum membocorkan tanggal pasti comeback mereka. Namun, pihak JYP Entertaiment sudah mengonfirmasi peluncuran album baru akan dilakukan pada April 2019.
“Baru-baru ini, TWICE sedang bekerja untuk album baru mereka dan akan comeback pada bulan April. Syuting video musik mereka juga sudah selesai. Kami akan membuat pengumuman lain ketika tanggal pasti telah dikonfirmasi,” ujar perwakilan JYP Entertainment, seperti dilansir Koreaboo.
Comeback ini akan menjadi aktivitas resmi Twice setelah peluncuran “Yes or Yes” pada November 2018. Twice selalu mengusung konsep imut serta ceria di lagu-lagunya. Comeback kali ini pun akan dibawakan dengan konsep yang sama.
Adapun Blackpink yang akan comeback pada 5 April dengan album “Kill This Love”. Berita peluncuran album baru ini bagaikan angin segar yang menghidupkan kembali YG Entertaiment setelah tertimpa berbagai kasus beberapa waktu lalu. Personel Big Bang Seung Ri sebelumnya terjerat kasus prostitusi. Ada pula kasus tuduhan penggelapan pajak oleh bos YG Yang Hyun Suk. Dengan comeback ini, YG Entertainment selaku penaung Blackpink mengalami kenaikan saham sebesar 5%.
Poster-poster yang menggelitik rasa penasaran penggemar Blackpink yang disebut Blink itu diperlihatkan melalui akun Twitter resmi YG Entertaiment. Selain poster grup, YG Entertaiment juga membagikan poster individual yang dimulai dari Lisa, Jennie, Ji Soo, hingga Rosé.
#BLACKPINK 'KILL THIS LOVE'
COMEBACK TEASER POSTER✅ 2019.04.05#블랙핑크 #KILLTHISLOVE #YG pic.twitter.com/X7eS1z2YxM
— YG FAMILY (@ygent_official) March 29, 2019
Penulis: Andi Annisa Ivana Putri
Editor: Geofanni Nerissa Arviana
Sumber: entertainment.kompas.com, cnbcindonesia.com, tirto.id
Foto: dreamers.id