• About Us
  • Privacy Policy
  • Redaksi
  • Advertise & Media Partner
  • Kode Etik
Friday, November 28, 2025
No Result
View All Result
ULTIMAGZ
  • Beranda
  • Info Kampus
    • Berita Kampus
    • Indepth
  • Hiburan
    • Film
    • Literatur
    • Musik
    • Mode
    • Jalan-jalan
    • Olahraga
  • Review
  • IPTEK
  • Lifestyle
  • Event
  • Opini
  • Special
    • FOKUS
    • PDF
  • Artikel Series
  • Ultimagz Foto
  • Beranda
  • Info Kampus
    • Berita Kampus
    • Indepth
  • Hiburan
    • Film
    • Literatur
    • Musik
    • Mode
    • Jalan-jalan
    • Olahraga
  • Review
  • IPTEK
  • Lifestyle
  • Event
  • Opini
  • Special
    • FOKUS
    • PDF
  • Artikel Series
  • Ultimagz Foto
No Result
View All Result
ULTIMAGZ
No Result
View All Result
Home Hiburan Musik

Rendy Pandugo Ungkap Rasa Kangen Manggung Lewat EP Terbaru “See You Someday”

Christabella Abigail Loppies by Christabella Abigail Loppies
January 31, 2021
in Musik
Reading Time: 2 mins read
Rendy Pandugo Ungkap Rasa Kangen Manggung Lewat Mini Album "See You Someday" (ULTIMAGZ)

"See You Someday", mini album terbaru Rendy Pandugo yang dirilis pada Jumat (29/01/21). (Foto: instagram.com/rendypandugo)

0
SHARES
298
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

SERPONG, ULTIMAGZ.com – Penyanyi dan penulis lagu Rendy Pandugo kembali merilis mini album pada Jumat (29/01/21).  Bertajuk “See You Someday”, mini album ini menjadi ekspresi rasa kangen Rendy terhadap kegiatan “manggung”, juga kepada penggemarnya.

Judul “See You Someday” terinspirasi dari kata-kata yang selalu Rendy lontarkan pada akhir tiap aksi panggungnya. Hal tersebut menjadi sebuah kebiasaan yang tak lagi bisa ia lakukan akibat panggung pertunjukan langsung yang diistirahatkan kala pandemi. Rendy kemudian menjadikan kalimat pendek tersebut sebagai judul mini albumnya dengan harapan bisa segera bertemu kembali dengan penggemarnya.

Mendengarkan mini album ini, Ultimates bisa menikmati sentuhan musik modern dan kompleks, dilengkapi dengan paduan apik dari berbagai jenis bunyi akustik, pop alternatif, dan ballad. Enam lagu di dalamnya merupakan hasil karya kolaboratif Rendy bersama beberapa sahabat sesama musisi, seperti Teddy Adhitya, Petra Sihombing, dan Enrico Octaviano.

“See You Someday” dipenuhi lagu yang ditulis Rendy berdasarkan kisah nyata, seperti Home yang menjadi salah satu lagu personal bagi Rendy. Lagu ini mengekspresikan rasa rindu Rendy untuk pulang ke rumah, menemui istri dan anak perempuannya.

Lagu Far yang diproduseri oleh Teddy bercerita tentang sebuah hubungan terlarang yang seharusnya tidak tercipta, tetapi tetap dipertahankan lantaran perasaan yang terlanjur kukuh.  Selain kisah cinta dan rindu, Rendy juga menghadirkan kisah unik melalui Mr. Sun. Lagu garapan Rendy bersama Enrico ini mengandung ungkapan penghormatan dan rasa syukur atas keberadaan matahari yang sangat berjasa dalam kehidupan manusia.

Berangkat dari kisah nyata milik teman Rendy, Oslo Ibrahim, Secret berisi pertanyaan untuk sang pasangan yang telah memilih untuk meninggalkan. Masih berhubungan dengan kisah pilu seputar akhir hubungan, lagu B.Y.L (Before You Left) bercerita tentang seseorang yang harus menerima pahitnya ditinggalkan oleh pasangan dan anaknya tanpa alasan yang jelas. Sebagai penutup, lagu See You Someday mengalunkan indahnya petikan gitar dibarengi suara Rendy yang terpadu dengan manis selama 46 detik.

Dengan kehadiran “See You Someday”, penyanyi 35 tahun tersebut ingin memperkenalkan warna baru dari seorang Rendy Pandugo. Ia tentunya berharap agar persembahan terbarunya dapat dinikmati oleh para pendengarnya.

Bagi Ultimates yang ingin menikmati alunan lagu-lagu terbaru dari Rendy Pandugo, kini mini album “See You Someday” bisa didengarkan melalui berbagai layanan streaming musik.

 

Penulis: Christabella Abigail Loppies

Editor: Maria Helen Oktavia

Foto: instagram.com

Sumber: antaranews.com, sonora.id, medcom.id

Tags: enrico octavianomini albummusikPetra SihombingRendy PandugoSee You Somedayteddy adhitya
Christabella Abigail Loppies

Christabella Abigail Loppies

Related Posts

Ilustrasi ayah dan anak yang saling menyayangi pada Hari Ayah Nasional. (freepik/jcomp)
Budaya

Hari Ayah Nasional: Rayakan Rasa Sayangmu Lewat Lirik Lagu

November 12, 2025
Love Is a Laserquest
Musik

Kenali “Love Is a Laserquest”, Lagu Penuh Eksplorasi Permainan Cinta

October 10, 2025
Pencipta lagu “Garam&Madu”, Tenxi (kiri), Naykilla (tengah), dan Jemsii (kanan). (detik.com)
Musik

Kenalan dengan Hipdut, Wajah Baru Dangdut Gen Z

September 29, 2025
Next Post
Kol Goreng, Sehatkah untuk Tubuh? (ULTIMAGZ)

Kol Goreng, Sehatkah bagi Tubuh?

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

10 + 5 =

Popular News

  • wawancara

    Bagaimana Cara Menjawab Pertanyaan ‘Klise’ Wawancara?

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Risa Saraswati Ceritakan Kisah Pilu 5 Sahabat Tak Kasat Matanya

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Kisah Ivanna Van Dijk Sosok Dari Film ‘Danur 2 : Maddah’

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Gading Festival: Pusat Kuliner dan Rekreasi oleh Sedayu City

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Merasa Depresi? Coba Cek 4 Organisasi Kesehatan Mental Ini!

    0 shares
    Share 0 Tweet 0

Pages

  • About Us
  • Advertise & Media Partner
  • Artikel Terbar-U
  • Beranda
  • Kode Etik
  • Privacy Policy
  • Redaksi
  • Ultimagz Foto
  • Disabilitas

Kategori

About Us

Ultimagz merupakan sebuah majalah kampus independen yang berlokasi di Universitas Multimedia Nusantara (UMN). Ultimagz pertama kali terbit pada tahun 2007. Saat itu, keluarga Ultimagz generasi pertama berhasil menerbitkan sebuah majalah yang bertujuan membantu mempromosikan kampus. Ultimagz saat itu juga menjadi wadah pelatihan menulis bagi mahasiswa Fakultas Ilmu Komunikasi (FIKOM) UMN dan non-FIKOM.

© Ultimagz 2021

No Result
View All Result
  • Beranda
  • Info Kampus
    • Berita Kampus
    • Indepth
  • Hiburan
    • Film
    • Literatur
    • Musik
    • Mode
    • Jalan-jalan
    • Olahraga
  • Review
  • IPTEK
  • Lifestyle
  • Event
  • Opini
  • Special
    • FOKUS
    • PDF
  • Artikel Series
  • Ultimagz Foto

© Ultimagz 2021