NYON, ULTIMAGZ.com – Hasil undian perempat final Liga Champions 2015/16 mempertemukan dua klub “tajir” Eropa saat ini, yakni Paris Saint-Germain (PSG) dan Manchester City. Duel tersebut bisa dibilang akan membuktikan uang siapa yang paling kuat dan menguntungkan dalam berprestasi di kancah Eropa.
Manchester City menjadi satu-satunya wakil Inggris di perempat final Liga Champions musim ini setelah sukses menyingkirkan Dynamo Kiev di babak perdelapan final dengan agregat 3-1. Dua wakil Inggris lainnya, Chelsea dan Arsenal gagal melaju usai masing-masing disingkirkan PSG dan Barcelona.
Secara kebetulan, City dipertemukan oleh salah satu “pembunuh” klub Inggris yakni PSG pada undian perempat final di Nyon, Jumat (18/3). Faktanya, masing-masing klub kaya ini dimiliki saudagar asal Uni Emirat Arab dan sedang naik daun belakangan ini berkat pembelian-pembelian pemain berharga mahal.
PSG baru saja memastikan gelar juara Ligue 1 yang keempat kalinya secara beruntun dalam empat tahun terakhir, pekan lalu. Sementara itu, City sukses menjuarai Liga Primer Inggris dua kali dalam empat musim terakhir di tengah-tengah ketatnya persaingan bersama “raksasa-raksasa” Britania Raya lainnya. Hal tersebut membuktikan bahwa pembelian besar-besaran mereka membuahkan hasil, bahkan prestasi.
Meski sama-sama berprestasi di level domestik, sejauh ini kedua tim belum mampu benar-benar mencolok di kancah Eropa pada musim-musim sebelumnya. Tetapi, keduanya telah berada dalam tahap peningkatan mental untuk siap merajai Eropa pada musim ini. Sebagai bukti, keduanya memiliki jejak yang mengagumkan sebelum menapaki babak perempat final Liga Champions nanti.
Pertanyaannya adalah: siapa yang akan lebih berjaya di Liga Champions musim ini? Meski kedua tim sedang dalam kondisi yang berbeda di ajang domestik; PSG yang dipastikan juara Liga Perancis, berbanding dengan kiprah City di Premier League yang sedang angin-anginan, laga ini akan menjadi penentuan “klub uang” mana yang akan melangkah lebih jauh di Eropa musim ini.
Pertemuan terakhir kedua klub adalah hampir delapan tahun yang lalu pada fase grup UEFA Cup 2008/09 di City of Manchester Stadium (sekarang Etihad Stadium) yang berakhir sama kuat 0-0. Catatan, keadaan saat itu sangat berbeda dengan sekarang, baik secara pemain maupun reputasi klub di kancah Eropa. Maka, pertemuan kedua tim dalam keadaan yang sekarang akan menjadi sangat dinanti sebagai perang para pemain berkelas dunia.
PSG dan City akan bertemu dalam dua leg yang dilangsungkan pada 6 dan 12 April mendatang. Leg pertama akan berlangsung di Parc des Princes dengan PSG menjadi tuan rumah, setelah itu barulah Etihad akan menjadi tempat untuk pertandingan leg kedua.
Siapapun yang akan melangkah ke semifinal nantinya, salah satu dari “klub uang” ini akan mengalami sebagian kemajuan terbesarnya sepanjang sejarah mereka berkiprah di Eropa.
Well, patut dinantikan duel antarlini bernilai ratusan juta euro dalam dua leg perempat final yang akan datang.
Penulis: Richard Joe Sunarta
Editor: Alif Gusti Mahardika
Foto: psg.fr