SERPONG, ULTIMAGZ.com – PP PBSI telah mengumumkan daftar pemain untuk mengikuti Piala Thomas dan Uber pada tahun 2016 mendatang. Piala Thomas dan Uber sendiri akan berlangsung pada tanggal 15-21 Februari 2016 di Hyderabad, India, dan babak final akan diadakan pada tanggal 15-22 Mei 2016 di Kunshan, Tiongkok.
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari sudah mengamankan posisi mereka untuk membela nama Indonesia. PBSI juga memberikan kesempatan bagi pemain muda yang tengah bersinar seperti Jonathan Christie, Ihsan Maulana Mustofa dan Anthony Sinisuka Ginting untuk turut berpartisipasi dalam ajang tersebut.
Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI Rexy Mainaky mengatakan bahwa pemain-pemain yang dipilih adalah pemain yang dinilai paling siap. Namun, kemungkinan pemain diganti pada babak final masih terbuka. “Nama-nama ini bisa saja berubah saat Final Piala Thomas dan Uber di Tiongkok nanti, misalnya kalau si atlet dinilai kurang siap atau prestasinya menurun,” ujarnya seperti dikutip dari badmintonindonesia.org.
Tidak hanya pemain dari Pelatnas saja, PBSI juga memanggil dua pemain tunggal dari luar Pelatnas, yakni Tommy Sugiarto dan Maria Febe Kusumastuti. Mereka akan ikut serta dalam program persiapan dan karantina yang akan dimulai pada tanggal 11 Januari 2016, di Pelatnas Cipayung.
Rexy menargetkan tim Piala Thomas untuk bisa lolos ke babak semifinal, dan tim Piala Uber untuk lolos babak kualifikasi.
Penulis: Josephine Valencia
Editor: Alif Gusti Mahardika
Sumber: badmintonindonesia.org
Foto: badmintonindonesia.org