• About Us
  • Privacy Policy
  • Redaksi
  • Advertise & Media Partner
  • Kode Etik
Saturday, May 10, 2025
No Result
View All Result
ULTIMAGZ
  • Beranda
  • Info Kampus
    • Berita Kampus
    • Indepth
  • Hiburan
    • Film
    • Literatur
    • Musik
    • Mode
    • Jalan-jalan
    • Olahraga
  • Review
  • IPTEK
  • Lifestyle
  • Event
  • Opini
  • Special
    • FOKUS
    • PDF
  • Artikel Series
  • Ultimagz Foto
  • Beranda
  • Info Kampus
    • Berita Kampus
    • Indepth
  • Hiburan
    • Film
    • Literatur
    • Musik
    • Mode
    • Jalan-jalan
    • Olahraga
  • Review
  • IPTEK
  • Lifestyle
  • Event
  • Opini
  • Special
    • FOKUS
    • PDF
  • Artikel Series
  • Ultimagz Foto
No Result
View All Result
ULTIMAGZ
No Result
View All Result
Home Berita Kampus

Ruang Soal Terkunci Sebabkan UTS Hari Terakhir Pukul 08.00 Terlambat

by Geofanni Nerissa Arviana
October 20, 2018
in Berita Kampus, Info Kampus
Reading Time: 2 mins read
0
SHARES
599
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

SERPONG, ULTIMAGZ.com – Ujian Tengah Semester (UTS) ganjil 2018-2019 hari terakhir yang dilaksanakan pada Jumat (19/10/18) lalu mengalami keterlambatan pada jadwal ujian pertama hari tersebut. UTS yang seharusnya dimulai pukul 08.00 WIB terpaksa dimundurkan nyaris satu jam akibat kunci Badan Administrasi Akademik dan Kemahasiswaan (BAAK) yang menjadi lokasi penyimpanan soal UTS tidak ditemukan.

“Waktu saya lihat ke dalam (ruang BAAK Gedung A) pintu sudah terbuka, tapi masih menunggu soalnya belum keluar, jadi kami menunggu juga di dalam situ. Ada yang menunggu di luar ruangan, ada yang menunggu di dalam,” tutur Pius Pope, salah satu dosen yang hendak mengawas ujian pada hari itu.

Meski ruang BAAK telah dibuka, para pengawas belum dapat mengakses soal ujian lantaran terdapat di ruang soal yang masih terkunci.

Menurut cerita Pope, pada 08.00 semua pengawas ujian masih menunggu di depan ruang BAAK. Dia yang tak ada di tempat sejak awal kejadian pun diceritakan oleh pengawas lainnya bahwa kunci pintu ruang soal dalam ruang BAAK tersebut tak kunjung ditemukan. Pintu tersebut akhirnya dibuka secara paksa. Selama usaha membobol pintu, upaya lain dilakukan dengan membolongi plafon di depan ruang tersebut agar dapat masuk dan mengambil soal melalui plafon dalam ruang tersebut.

 

Kondisi plafon atas di depan ruang soal pada Ruangan BAAK Gedung A Universitas Multimedia Nusantara usai dibuka, Jumat (19/10/18). Pembukaan tersebut bertujuan untuk mengambil soal ujian di ruang tersebut lantaran tidak ditemukannya kunci ruangan. (ULTIMAGZ/Ivan Jonathan)

 

Upaya ini mengakibatkan beberapa pengawas dapat langsung bertolak ke ruang ujian masing-masing untuk segera memulai ujian. Namun, karena soal dikeluarkan sedikit demi sedikit melalui plafon atas, tak semua pengawas mendapat soal pada saat bersamaan. Pope sendiri mengakui bahwa sekitar pukul 08.30 dia telah menerima soal dan menuju ke kelas yang diawasnya untuk memulai ujian.

Tepat pukul 08.37, ruangan berhasil dibuka dan soal dapat terdistribusi kepada para pengawas. Pun demikian, ujian tidak dimulai pada waktu yang bersamaan. Mahasiswa jurnalistik 2016 yang hendak melaksanakan ujian Produksi Radio di kelas C201 mulai sekitar pukul 09.00, sedangkan di beberapa kelas lainnya sudah dimulai lebih dahulu. Namun, waktu ujian tersebut tetap 120 menit dari waktu mulai.

Sayangnya tidak ada informasi dari BAAK langsung sejak awal yang sempat menimbulkan tanda tanya dari peserta UTS. Ketika dimintai informasi setelah kejadian, BAAK pun enggan memberikan komentar.

Terdapat beberapa jurusan yang melaksanakan UTS pada pukul 08.00. Peserta UTS yang dimaksud antara lain mahasiswa Jurnalistik 2016, Strategic Communication 2016, Strategic Communication 2015, Sistem Informasi 2016, Desain Komunikasi Visual 2018, Manajemen 2017, dan Akuntansi 2016.

Buntut dari kejadian ini, beberapa mahasiswa menilai adanya ketidaksiapan dari BAAK dalam menyiapkan UTS.

“Gue merasa BAAK tidak profesional. Kita biasanya 15 menit terlambat saja enggak boleh. Sekarang, bahkan hampir satu jam. Seharusnya BAAK bisa lebih siap,” ujar Chrisnadi, mahasiswa Strategic Communication 2016.

Lebih dari itu, ada pula mahasiswa yang merasa terganggu, dan menganggap waktu yang digunakan untuk menunggu seharusnya bisa dimanfaatkan untuk hal lainnya.

 “Terganggu sih sebenarnya karena mau balik ke Bekasi, waktu gue istilahnya jadi sia-sia. Harusnya tadi gue bisa ngerjain dan konsentrasi. Akhirnya karena telat jadi nggak konsentrasi juga,” ujar Steven Sung, mahasiswa Jurnalistik 2016.

 

Penulis: Geofanni Nerissa Arviana & Ivan Jonathan

Editor: Gilang Fajar Septian

Foto: Ivan Jonathan

Tags: 2018baakinfo kampusoktoberserpongtelatterlambattesujianujian tengah semesterultimagzUTS
Geofanni Nerissa Arviana

Geofanni Nerissa Arviana

Related Posts

CDC UMN 2025
Info Kampus

Career Day CDC UMN 2025: Peluang Baru untuk Karier Masa Depan

May 9, 2025
Seremoni potong pita UNVEILING 2025
Info Kampus

UNVEILING 2025: The Call to Adventure of the Genesisite Jadi Gerbang Awal UMN Festival 2025

May 2, 2025
poster skystar ventures
Info Kampus

Skystar Ventures UMN Gelar Sustainability Innovation Challenge 2025 di Singapura

April 30, 2025
Next Post
Jakarta Fashion Week 2019 Suarakan Dukungan untuk Desainer Muda Indonesia

Jakarta Fashion Week 2019 Suarakan Dukungan untuk Desainer Muda Indonesia

Comments 1

  1. Weswew says:
    7 years ago

    Apa ya berita kaya ini harus ditulis dan semua orang tau?

Popular News

  • wawancara

    Bagaimana Cara Menjawab Pertanyaan ‘Klise’ Wawancara?

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Risa Saraswati Ceritakan Kisah Pilu 5 Sahabat Tak Kasat Matanya

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Kisah Ivanna Van Dijk Sosok Dari Film ‘Danur 2 : Maddah’

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Gading Festival: Pusat Kuliner dan Rekreasi oleh Sedayu City

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Merasa Depresi? Coba Cek 4 Organisasi Kesehatan Mental Ini!

    0 shares
    Share 0 Tweet 0

Pages

  • About Us
  • Advertise & Media Partner
  • Artikel Terbar-U
  • Beranda
  • Kode Etik
  • Privacy Policy
  • Redaksi
  • Ultimagz Foto
  • Disabilitas

Kategori

About Us

Ultimagz merupakan sebuah majalah kampus independen yang berlokasi di Universitas Multimedia Nusantara (UMN). Ultimagz pertama kali terbit pada tahun 2007. Saat itu, keluarga Ultimagz generasi pertama berhasil menerbitkan sebuah majalah yang bertujuan membantu mempromosikan kampus. Ultimagz saat itu juga menjadi wadah pelatihan menulis bagi mahasiswa Fakultas Ilmu Komunikasi (FIKOM) UMN dan non-FIKOM.

© Ultimagz 2021

No Result
View All Result
  • Beranda
  • Info Kampus
    • Berita Kampus
    • Indepth
  • Hiburan
    • Film
    • Literatur
    • Musik
    • Mode
    • Jalan-jalan
    • Olahraga
  • Review
  • IPTEK
  • Lifestyle
  • Event
  • Opini
  • Special
    • FOKUS
    • PDF
  • Artikel Series
  • Ultimagz Foto

© Ultimagz 2021