SERPONG, ULTIMAGZ.com—Acara unjuk bakat Starlight Stage 2019 kembali diselenggarakan di Function Hall Universitas Multimedia Nusantara (UMN), Selasa (19/11/19). Acara ini merupakan penutup bagi rangkaian acara Starlight sebelumnya, yaitu Starlight Performance 1 dan Starlight Performance 2.
Mengusung tema Spectrum, acara yang dikenal dengan slogan “It’s Your Time to Shine!” ini ingin lebih menunjukkan bakat mahasiswa UMN yang beraneka ragam dari berbagai macam bidang.
“Spectrum itu berdasarkan dari prisma, di mana dari cahaya putih diekspresikan mejadi pelangi. Jadi maksudnya cahaya putih itu bakat-bakat yang terpendam dari UMN dan kita sebagai prisma yang memberi wadah untuk memancarkan bakat-bakat tersembunyi tersebut,” pungkas Ketua Starlight Stage 2019 Paul.
“Karena itu adalah pelangi, kita menampilkan bakat-bakat yang unik. Jadi misal walaupun mereka vocal group, mereka enggak hanya vocal group doang, gitu,” lanjutnya.
Terdapat 12 peserta yang tampil pada acara puncak ini. Mereka diseleksi dari total 40 peserta yang telah melewati tiga tahap di rangkaian acara ini, mulai dari audisi hingga penampilan Starlight yang diadakan di Kantin Gedung C UMN.
“Tidak ada kriteria spesifik sih, jadi kita ada sistem mentoring dan kita lihat perkembangan dia dari awal sampai akhir apakah dia worth it buat masuk ke stage atau tidak,” tutur Paul.

Adapun penampilan yang disuguhkan di panggung cukup beragam, mulai dari nyanyian, tarian, grup musik berupa band maupun acapella, beatbox, disjoki, dan atraksi sulap. Beberapa penampilan ini juga turut memenangkan empat penghargaan utama yang diumumkan pada akhir acara. Mereka adalah solois Fiona Angeline untuk Best Performer, grup acapella Halona untuk Best Costume, penari Reginald untuk Mentor Appreciation, dan disjoki Nadya Wang untuk Best Supporter.
Starlight Stage 2019 juga turut menghadirkan grup musik Serendipity dan solois Raymond. Masing-masing dari mereka merupakan pemenang untuk penghargaan Best Performance dan Mentor Appreciation pada Starlight Stage 2018.
Penulis: Audrie Safira Maulana
Editor: Geofanni Nerissa Arviana
Foto: Elisha Imanuella