JAKARTA, ULTIMAGZ.com – Band asal Inggris The Vamps akhirnya tetap menggelar konsernya di Jakarta setelah sempat terjebak di Bandar Udara Internasional Hong Kong. Konser bertajuk Four Corner itu digelar di Kota Kasablanka, Jakarta Selatan pada Rabu (14/08/19).
Karena sempat diundur satu hari, suasana saat konser terasa cukup sepi. Namun, hal itu tidak mengurangi antusiasme fans The Vamps yang lain untuk tetap datang. Melansir dari grid.id, Vampettes–panggilan akrab penggemar The Vamps–sudah mulai mengantre sejak pukul 17.00. Kebanyakan penonton datang lebih cepat dari jadwal buka gerbang yang ditentukan, yaitu pukul 18.00 WIB.
Band beranggotakan Bradley Simpson (vokal), James McVey (gitar dan vokal), Connor Ball (bass dan vokal), dan Tristan Evans (drum) itu menggelar konser perdana mereka di Jakarta. Sebelumnya, The Vamps pernah membatalkan konser mereka di Jakarta pada 2015 silam.
Konser perdana The Vamps ini dimulai pada pukul 20.05 WIB dan dibuka dengan lagu Indonesia Raya. Setelah itu, The Vamps menaiki panggung dan mulai melantunkan Just My Type sebagai lagu pembuka mereka.
Selama konser berlangsung, Vampettes antusias bernyanyi bersama Brad. Beberapa saat, The Vamps menyempatkan istirahat sembari Brad menyapa penonton. Ia juga meminta maaf karena harus mengundur konser mereka.
“Sebelumnya kami ingin mengucapkan maaf yang sebesar-besarnya, kami harus mengundur konser ini. Tapi terima kasih banyak untuk kalian yang masih menyempatkan untuk datang. Aku sangat bersyukur, kalian yang terbaik!” seru Brad, dikutip dari antaranews.com. Permintaan maafnya tersebut tetap disambut seruan riuh semangat penggemarnya.
Pada tengah-tengah konser, Vampettes sempat menyanyikan lagu Happy Birthday untuk pemain drum Tristan karena 15 Agustus adalah hari ulang tahunnya. Melansir dari antaranews.com, konser berlangsung selama satu setengah jam. Dalam konsernya, The Vamps membawakan 17 lagu hits mereka, di antaranya Personal, Somebody to You, dan Middle of the Night.
Wilayah Konser Four Corners terbagi menjadi tiga bagian, antara lain VIP, Festival A, dan Festival B. Tiap bagian mematok harga yang berbeda, seperti VIP yang dijual oleh CK Star Entertaiment dengan harga Rp2,25 juta. Tersedia pula tiket Meet and Greet untuk Vampettes yang ingin bertemu langsung dengan idola mereka.
Sebelum konser berakhir, panitia memutuskan membuka pagar Festival A dan B untuk bergabung ke area VIP yang cenderung sepi. Vampettes sontak langsung berlari ke depan panggung dan disambut baik oleh The Vamps.
“This is more like a party,” tutur Brad.
The Vamps pun menutup konser mereka dengan lagu All Night dan ucapan terima kasih.
Penulis: Rachel Rinesya Putri
Editor: Agatha Lintang
Sumber: grid.id, antaranews.com
Foto: antaranews.com