PARIS, ULTIMAGZ.com – Manchester City sukses menahan imbang Paris Saint-Germain (PSG) 2-2 pada leg pertama perempat final Liga Champions di Parc des Princes, Rabu (6/4). Tidak kalah dan mampu mengemas dua gol tandang, penyerang andalan The Citizens Sergio Aguero menilai hasil ini membuat timnya telah berada di jalur yang tepat.
“Kami meraih hasil bagus, tetapi itu akan ada artinya jika kami mampu menyelesaikan dengan hasil positif di laga kandang nanti. Kami berada dalam jalur yang benar,” cuit Aguero lewat akun Twitter-nya setelah pertandingan.
Meski gagal mencetak gol pada laga ini, Aguero bangga pada klubnya yang telah mampu menahan imbang PSG dan menyimpan modal dua gol tandang. Sehingga, beban tim asuhan Manuel Pellegrini pada leg kedua di Etihad Stadium nanti bukanlah mengejar ketertinggalan.
City bisa dibilang bermain cukup efektif di laga ini. Dengan hanya 33% ball possession, mereka mampu menciptakan 11 tembakan, dengan tiga diantaranya mengarah ke gawang. Sedangkan PSG yang mendominasi pertandingan, membuat 16 percobaan tembakan dengan lima shots on goal.
Bermain di bawah tekanan publik tuan rumah, City mampu mencuri gol lebih dahulu pada laga ini. Kesalahan Blaise Matuidi yang gagal menjaga bola dari Fernandinho, mengawali serangan balik yang diakhiri dengan sepakan keras Kevin de Bruyne ke gawang Kevin Trapp.
Kesalahan dibalas kesalahan. Tiga menit kemudian, bermula dari goal kick Joe Hart, Fernando yang salah mengoper bola di area rawan pertahanan, membuat Zlatan Ibrahimovic merebut bola dengan mudahnya dan menceploskan bola ke gawang yang masih lepas dari pengawasan Hart. 1-1 skor bertahan hingga turun minum.
PSG mengambil alih babak kedua terlebih dahulu. Sepak pojok Angel di Maria pada menit ke-59, menjadi awal terciptanya gol keunggulan PSG yang dicetak Adrien Rabiot. Sundulan Edinson Cavani yang menyambut tendangan sudut di Maria masih bisa ditepis Hart, tetapi bola muntah langsung disambar Rabiot untuk membuat tuan rumah unggul 2-1.
City akhirnya mampu menyamakan kedudukan pada menit ke-72. Umpan silang Bacary Sagna yang coba dipotong oleh Serge Aurier, malah menghasilkan bola liar yang langsung dihantam oleh tendangan Fernandinho, meski sebelumnya sempat membentur Thiago Silva.
Skor imbang 2-2 membuat City lebih berpeluang besar untuk lolos ke semi final. Pasalnya, hasil imbang 0-0 atau 1-1 di Etihad telah cukup untuk membawa rival sekota Manchester United ini lolos lewat keunggulan gol tandang.
Penulis: Richard Joe Sunarta
Editor: Alif Gusti Mahardika
Sumber: theguardian.com dan sport.detik.com
Foto: AFP